Selasa, 26 Juni 2012

PELAJARAN - 8 KEDATANGAN KRISTUS YANG KEDUA KALI


KEDATANGAN KRISTUS YANG KEDUA KALI
(Pelajaran-8)


Kedatangan Yesus yang kedua kali dijanjikan olehNya sendiri ketika Ia berada didunia ini kira-kira dua ribu tahun yang lalu.
JanjiNya untuk datang  kembali terdapat dalam Yohanes 14:1-3. Ini diucapkanNya  kepada murid-muridNya, tetapi berlaku  untuk  semua manusia  diatas  dunia ini. Sepanjang zaman sejak Ia  kembali  ke surga   sesudah   mengadakan   pekerjaan   penebusan   di   bumi, kedatanganNya yang kedua kali telah menjadi pengharapan bagi para pengikutNya  yang  setia.  KedatanganNya  ini  adalah  melengkapi pekerjaan penyelamatan.
Di atas gunung Zaitun sementara berbicara dengan  murid-muridNya, Ia  terangkat didalam awan ke surga.

Murid-muridNya terkejut  dan merasa sedih, sambil menengadah ke atas. Pada saat itu muncul dua orang  malaikat  dan berkata kepada  mereka  :  Hai  orang-orang Galilea, mengapa kamu berdiri dan melihat ke langit ? Yesus  ini, yang  terangkat  ke surga meninggalkan kamu akan  datang  kembali datang  dengan  cara yang sama seperti kamu melihat Dia  naik  ke surga.   (Kisah   1:11)  

Maksud  kedatanganNya: mendirikan   kerajaanNya;    menyelamatkan orang  percaya; Membinasakan  orang  jahat dan  dunia ini; menghukum Setan  sementara waktu. 

Cara kedatanganNya   : Matius  24:27,  30 -- seperti  kilat  dari     timur  ke  barat; I  Tesalonika  4:16  -- Datang dengan awan.

Peristiwa  kedatanganNya : Langit akan tergulung seperti  kertas;       bumi  akan  bergempa;  cahaya  yang   amat terang; dengan kemuliaan besar.
Ia  akan  datang  dengan segala malaikat  yang  di  surga,  untuk menjemput umatNya yang setia !

Untuk lebih jelas baca pembahasan peristiwa kedatangan Yesus yang kedua kali pada penjelasan akhir dari pelajaran ini!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tolong komentarnya berhubungan dengan artikel yang ada. Komentar yang mengarah ke tindakan spam akan di hapus atau terjaring secara otomatis oleh spam filter.